BIDANG PENDIDIKAN


Kegiatan Yayasan Pendidikan Islam Ahmad Hasanudin yang secara formal dan cukup signifikan, yang sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat adalah di bidang pendidikan. Meskipun kiprahnya baru menjangkau pendidikan formal pada tingkat Madrasah Ibtidaiyah, aktifitas tersebut betapapun kecilnya bagi Yayasan Pendidikan Islam Ahmad Hasanudin telah ikut berpartisipasi berbuat sesuatu yang sifatnya membantu masyarakat di dalam mencerdaskan kehidupannya.


Mengelola pendidikan bukanlah suatu hal yang mudah selain menuntut rasa tanggung jawab yang tinggi juga implementasi pembinaannya harus demikian jelas arahnya, karena yang dilakukan adalah mempersiapkan generasi muda bangsa dengan SDM yang memiliki kualitas yang patut dibanggakan di kemudian hari.

Berangkat dari pemikiran seperti itu maka para pendiri dan pengurus yayasan bersepakat untuk mendirikan atau mengelola pendidikan yang bernuansa Islam seperti yang ada saat ini, Madrasah Ibtidaiyah dan Pengajian anak-anak serta remaja dan orang tua. Dan Insya Allah dalam beberapa tahun ke depan akan diadakan SMP Islam Terpadu.